PENDIDIKAN & OLAHRAGA

250 Pelamar Serbu SMKN 2 Depok, BKK Gelar Rekrutmen F&B Bareng PT Bangkit Lakuliner

Depok – Laboranews.com | Sebanyak 250 pelamar kerja memadati gedung SMKN 2 Depok dalam kegiatan rekrutmen tenaga kerja yang digelar Bursa Kerja Khusus (BKK) sekolah tersebut, Kamis (3/7/2025). Kegiatan ini bekerja sama dengan PT Bangkit Lakuliner Indonesia, perusahaan yang bergerak di bidang Food and Beverage (F&B), khususnya industri restoran.

Kepala SMKN 2 Depok, Yudi Hernawan, menjelaskan bahwa bursa kerja ini dibuka untuk alumni maupun masyarakat umum. “BKK SMKN 2 Depok hari ini membuka lowongan kerja untuk para alumni, namun kegiatan ini juga terbuka untuk umum. Kami bekerja sama dengan PT Bangkit Lakuliner Indonesia yang bergerak di industri restoran,” ujarnya.

Yudi berharap, kegiatan ini bisa menjadi pintu masuk bagi para alumni untuk bisa terserap di dunia kerja. “Semoga khususnya para alumni SMKN 2 bisa tersalurkan dan diterima bekerja di perusahaan ini,” harapnya.

Koordinator BKK SMKN 2 Depok, Darmawan, mengapresiasi keterlibatan perusahaan dalam proses rekrutmen langsung di sekolah. Ia menyebut, kegiatan ini menjadi kali pertama kerja sama dilakukan dengan Bangkit Lakuliner.

“Ini menjadi kesempatan berharga bagi kami untuk menyalurkan alumni ke dunia kerja sesuai bidang keahliannya. Dari 250 pelamar yang hadir, sebetulnya kuota awal hanya 150 orang. Tapi yang dibutuhkan perusahaan hanya 30 orang,” jelas Darmawan.

Menurutnya, proses seleksi dilakukan langsung oleh tim HRD perusahaan dengan jumlah penguji sebanyak 10 orang. Lowongan yang dibuka mencakup berbagai posisi, mulai dari Area Manager, Store Manager, Supervisor, Cook, Stock Keeper, Kitchen Crew, Cashier, Greeter, Server, hingga Steward.

“Pelamar datang dari berbagai latar belakang dan angkatan alumni. Dari data kami, ada 19 alumni SMKN 2 Depok yang ikut melamar hari ini. Kami tentu berharap mereka bisa diterima semua,” tambahnya.

Darmawan juga menegaskan bahwa proses seleksi ini tidak dipungut biaya. “Semua proses seleksi dilakukan langsung oleh pihak perusahaan, termasuk tes dan wawancara. Tidak ada biaya sama sekali,” tutupnya.

Rekrutmen dilaksanakan pada Kamis, 3 Juli 2025, mulai pukul 11.00 WIB di gedung SMKN 2 Depok, dan berlangsung hingga seluruh proses selesai.(Rh)

berita lainnya

Bahas Ketahanan Energi Bersama Mahasiswa Universitas Pertamina, Ini Pesan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Komjen (Purn.) Iriawan

Rohana Sinaga

Universitas Pertamina Ciptakan Teknologi Seismik Revolusioner untuk Optimalkan Eksplorasi Minyak

Rohana Sinaga

UPER Kolaborasi dengan Industri dan Pemda Dumai, Selamatkan Pesisir Mundam

Rohana Sinaga
error: Content is protected !!