Pembangunan

Musrenbang Kelurahan Harjamukti 2025 : Mensinergikan Usulan Tiap RW untuk Pembangunan Berkelanjutan

Depok, Laboranews.com  – Kelurahan Harjamukti menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tahun 2025 yang bertempat di aula kelurahan pada Jumat (31/1). Acara ini bertujuan untuk merancang perencanaan pembangunan tahun 2026 dengan mengusung tema “Penguatan Tri Logi Fondasi Menuju Depok Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan.”

Musrenbang ini dihadiri oleh Camat Cimanggis Dody Setiawan, Lurah Harjamukti, Sekkel, perwakilan dari PUPR, anggota DPRD Depok, Bappeda, DP3AP2KB, Forum Anak, Ketua RW, serta tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya sekaligus membuka acara ini,  Camat Cimanggis Dody Setiawan menyampaikan bahwa terdapat perubahan signifikan dalam sistem penganggaran. Jika sebelumnya pagu anggaran maksimal sebesar 2,5 miliar rupiah dialokasikan di tingkat kelurahan, kini setiap RW akan mendapatkan alokasi pagu sebesar 300 juta rupiah.

“Walaupun nilai tersebut belum sepenuhnya mencukupi kebutuhan RW, setiap usulan harus diprioritaskan berdasarkan kebutuhan yang mendesak. Jika ada usulan yang melebihi 300 juta, maka akan dimasukkan dalam Form A4 Kelurahan,” jelas Dody.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antar-RW dalam perencanaan pembangunan, terutama dalam hal infrastruktur seperti jalan dan drainase yang saling terhubung. “Jika ada jalan atau drainase yang memerlukan perbaikan dan melintasi beberapa RW, maka masing-masing RW bisa mengajukan usulan agar pembangunan dapat berjalan dengan efektif dan terkoordinasi,” tambahnya.

SIMAK JUGA :  Penataan Simpang GDC Tuntas, Arus Lalu Lintas Kian Lancar

Selain itu, dalam sesi wawancara usai Musrenbang, Dody menegaskan bahwa forum ini merupakan bagian dari proses perencanaan pembangunan yang mencakup berbagai pendekatan, baik dari bawah ke atas (bottom-up), teknokratis, politis, maupun pendekatan berbasis kebutuhan masyarakat.

“Isu sampah, banjir, dan kemacetan masih menjadi perhatian utama di Depok. Oleh karena itu, pengelolaan sampah berbasis masyarakat serta penanganan banjir di lingkungan masing-masing harus menjadi prioritas dalam Musrenbang ini,” tutupnya.

Dengan adanya Musrenbang ini, diharapkan perencanaan pembangunan di Kelurahan Harjamukti dapat lebih terarah dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, sehingga menciptakan lingkungan yang lebih nyaman dan berkelanjutan bagi warga. (Rohana)

berita lainnya

Musrenbang Kecamatan Tapos, Akan Dibuka Jalan Tembusan dari Jalan Raya Bogor Menuju Jalan Raya Tapos

Rohana Sinaga

Fokus Perbaikan Atap dan Tribun, Rehabilitasi Stadion Merpati Hampir Tuntas

Rohana Sinaga

Wali kota Depok Prihatin Jumlah UMKM Depok Kalah dari Kuningan, Perintahkan Pendataan Ulang

Rohana Sinaga
error: Content is protected !!