POLITIK

Ahmad Dhani Dikenakan Sanksi Teguran dan Wajib Minta Maaf oleh Mahkamah Kehormatan Dewan DPR-RI karena Pelanggaran Kode Etik

Gambar: Mangihut Sinaga dalam Sidang Kode Etik Mahkamah Kehormatan Dewan

Jakarta, 7 Mei 2025 — Anggota Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI, Mangihut Sinaga, menekankan pentingnya menjaga etika serta kehati-hatian dalam menyampaikan pendapat di ruang publik, terutama oleh anggota DPR RI, dalam sidang MKD yang membahas dugaan pelanggaran etik oleh rekan sejawat, Ahmad Dhani.

Dalam sesi tanya jawab, Mangihut mengajak Ahmad Dhani untuk merefleksikan peran barunya sebagai legislator, yang berbeda dengan peran sebelumnya sebagai figur publik. Ia mengingatkan bahwa selain Pancasila, norma-norma sosial dan budaya juga menjadi bagian penting dari tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Apakah saudara sebagai anggota dewan masih terbawa gaya emosional figur publik, atau sudah menyesuaikan diri dengan etika yang digariskan dalam tata kehidupan di DPR RI?” tanya Mangihut.

Pernyataan ini disampaikan dalam semangat menjaga marwah lembaga legislatif dan mendorong suasana saling menghargai dalam menyampaikan pendapat, terutama dalam forum resmi kenegaraan.

Mangihut juga menyampaikan pandangan terkait laporan masyarakat mengenai pernyataan Ahmad Dhani yang dianggap menyentuh aspek sensitif identitas kultural. Ia menggarisbawahi pentingnya memahami konteks sosial ketika menyebut nama atau istilah yang memiliki makna khusus di komunitas tertentu.

SIMAK JUGA :  Refleksi Penegakan Hukum 2025: Ketegasan Kuantitatif dan Tantangan Legitimasi

Gambar: Ahmad Dhani sebagai yang Teradu pada Sidang Pelanggaran Kode Etik Mahkamah kehormatan Dewan DPR RI

Menanggapi hal tersebut, Ahmad Dhani menyampaikan bahwa pernyataan tersebut tidak dimaksudkan untuk menyinggung, serta menyatakan penyesalannya. Ia juga menegaskan kesediaannya untuk tidak mengulangi hal serupa di masa mendatang.

Sidang MKD ini menjadi bagian dari proses klarifikasi dan penegakan etika yang tetap menjunjung asas keadilan dan penghormatan antaranggota dewan. Mangihut Sinaga menyatakan apresiasinya terhadap sikap kooperatif Ahmad Dhani selama sidang berlangsung.

berita lainnya

Anggota DPRD Depok Binton Nadapdap MM. : Kami Siap Bantu Wali Kota Depok Dorong UMKM Naik Kelas

Rohana Sinaga

Mangihut Sinaga Serahkan Bantuan 1.100 bingkisan sembako dan Ajak Warga Siantar Perkuat Semangat Kebersamaan di HUT ke-61 Partai Golkar

Admin

Mangihut Sinaga Hadiri Perayaan Natal PPTSB Dairi, Ajak Jemaat Perkuat Solidaritas di Tengah Bencana

Admin
error: Content is protected !!